Sejuta manfaat daun pandan untuk kehidupan manusia - Daun pandan berasal dari tanaman pandan yang wangi, anggota dari genus screwpine asli Asia Tenggara. Tanaman ini memiliki bau yang khas dan sangat kuat. Namun aroma yang kuat ini akan tercium saat sudah layu. Jika masih segar hanya memiliki bau sedikit.
Berbicara tentang daun pandan, banyak orang yang memanfaatkannya sebagai campuran masakan atau makanan. Karena selain baunya yang sangat harum juga membuat masakan menjadi terasa lebih enak. Sebenarnya ada banyak manfaat yang terdapat didalamnya. Mulai dari bermanfaat sebagai campuran bumbu, untuk kesehatan, hingga untuk kecantikan. Semua manfaat itu bisa kita dapatkan kalau kita bisa mengolahnya dengan benar.
Banyaknya manfaat dari daun pandan membauat banyak orang memilihnya untuk dijadikan sebagai campuran masakan, sebagai obat alami, hingga sebagai perawatan. Mengenai manfaat daun pandan, berikut ini sejuta manfaat daun pandan untuk kehidupan manusia:
Sejuta Manfaat Daun Pandan untuk Kehidupan Manusia
1. Bumbu
Daun pandan bisa anda jadikan sebagai bumbu masakan. Dengan campuran daun pandan ini, masakan akan terasa lebih manis alami khas dari daun pandan. Anda bisa mengikat daun pandan menjadi simpul dan menempatkannya dalam sup untuk memasak. Atau anda bisa memotong-motongnya untuk digunakan dalam puding, minuman, dan makanan lainnya.
2. Membungkus makanan
Anda juga bisa menggunakan daun pandan sebagai pembungkus makanan. Hal ini diterapkan pada budaya di India dan negara lainnya. Bahkan koki asal Asia Tenggara membungkus masakannya seperti daging ayam, ikan, dan juga beras ketan dengan daun pandan. Hal ini ditujukan untuk melindungi dan juga untuk memberikan keharuman alami yang khas dari daun pandan.
3. Pengusir serangga
Penggunaan daun pandan sebagai pengusir serangga ini sering dilakukan di negara Malaysia dan Singapura. Para sopir taksi di negara tersebut menggunakan tandan daun pandan untuk digantung di taksi mereka agar terhindar dari infestasi kecoa. Kandungan bahan kima dalam daun pandan mampu membasmi dan mengusir kecoa serta jenis serangga lainnya.
4. Peralatan rumah tangga
Anda juga bisa memanfaatkan daun pandan sebagai peralatan rumah tangga seperti sebagai rumah jerami, ditenun menjadi keranjang, tikar, atau bahkan pakaian. Untuk membuatnya, anda harus mengeringkannya dulu sebelum di tenun. Perempuan di Kepulauan Pasifik telah menggunakan daun pandang sebagai bahan pembuatan rok.
5. Mengatasi pegal linu
Jika anda mengalami masalah pegal linu, anda tidak perlu membeli obat-obatan yang kurang jelas. Anda bisa memanfaatkan daun pandan agar hasilnya lebih alami dan maksimal. Cukup sediakan 5 lembar daun pandan segar dan 20 lembar daun serai. Cucilah daun pandan tersebut hingga bersih dan tumbuklah hingga halus. Tambahkan 1 sendok makan minyak kayu putih dan minyak gandapura. Lalu gunakan ramuan tersebut untuk menggosokkan pada bagian yang terkena pegal linu.
6. Merangsang nafsu makan
Daun panda juga bisa anda manfaatkan untuk merangsang nafsu makan anda. Jika anda memiliki nafsu makan yang kurang, anda bisa memanfaatkan daun pandan dengan cara, siapkan 2 lembar daun pandan yang telah dicuci bersih. Potonglah kecil-kecil dan rebus dengan air 3 gelas. Saring airya dan minumlah ramuan tersebut 2 kali sehari.
7. Mengatasi rasa gelisah
Jika anda memiliki masalah pada perasaan anda yang sering gelisah menghadapi suatu hal, anda bisa mengatasinya secara perlahan menggunakan daun pandan. Daun pandan memiliki aroma yang berefek menenangkan. Caranya, siapkan 2 lembar daun pandan wangi dan cuci hingga bersih. Iris tipis-tipis, lalu seduh dengan segelas air mendidih. Setelah dingin lalu saring dan minumlah airnya 2 kali sehari hingga anda merasa lebih tenang.
8. Mengobati rematik
Daun pandan juga merupakan obat rematik alami yang bisa anda manfaatkan untuk mengobati rematik anda. Siapkan 3 lembar daun pandan segar, cuci hingga bersih dan kemudian potong-potong menjadi beberapa bagian. Seduh dengan setengah cangkir minyak kelapa yang sudah dididihkan. Setelah diaduk merata dan lebih dingin, gunakan sebagai obat gosok daerah yang sakit.
9. Mengobati sembelit
Untuk memanfaatkan daun pandan sebagai obat sembelit alami, anda cukup membuat jus daun pandan. Buatlah jus daun pandan dan minumlah dua kali sehari, yaitu di siang dan malam hari. Selain itu, dan juga bisa memanfaatkan teh daun pandan untuk mengatasinya. Rebuslah beberapa daun pandan dan minumlah airnya selagi masih hangat.
10. Mengatasi keram perut
Apakah anda sering mengalami keram pada perut anda? Jika iya, anda bisa mengatasinya dengan memanfaatkan daun pandan. Buatlah teh daun pandan atau jus daun pandan. Untuk membuatnya sama dengan point nomor 9. Sebenarnya daun pandan ini sangat dikenal karena sangat baik untuk mengatasi masalah pencernaan.
11. Menurunkan demam
Daun pandan juga bisa anda gunaka untuk menurunkan demam pada tubuh anda. Selain untuk anak-anak, anda juga bisa menggunakannya untuk orang dewasa. Teh daun pandan ini sangat baik untuk anda konsumsi disaat anda mengalami demam. Karena kandungan didalamnya dapat membantu mengatasi demam.
12. Menetralkan racun
Dengan memanfaatkan daun pandan, anda juga dapat menetralkan racun dengan mudah. Daun pandan dapat menetralkan racun yang ada didalam tubuh kita secara perlahan. Caranya , anda cukup menjadikan daun pandan sebagai teh dan minumlah setiap harinya. Selain menetralkan racun juga dapat menghilangkan racun dan kotoran yang ada didalam tubuh kita.
13. Menurunkan tekanan darah tinggi
Jika anda memiliki masalah tekanan darah tinggi, maka konsumsilah daun pandan untuk menurunkannya. Ambilah beberapa daun pandan wangi dan rebuslah menggunakan 4 gelas air hingga menyisakan 2 gelas. Saringlah dan minum setiap harinya. Lakukan cara ini secara rutin agar bisa mendapatkan hasil maksimal.
14. Mencegah kanker
Daun pandan juga bisa membantu anda dalam mencegah penyakit kanker. Dengan mengkonsumsi air panda secara teratur dapat membantu proses penyembuhan kanker serta pencegahannya. Hal ini karena daun pandan memiliki kandungan yang mampu membatasi kerja zat karsinogen. Konsumsilah secara teratur.
15. Sebagai obat penenang
Jika anda memiliki kesulitan untuk menenangkan pikiran anda, baik itu saat akan mengerjakan sesuatu atau saat akan tidur, anda bisa mengatasinya dengan menggunakan daun pandan. Kandungan didalamnya memiliki sifat menenangkan seperti pada cokelat. Irislah daun pandan dua lembar menjadi kecil kecil dan cuci hingga bersih. Seduhlah dengan segelas air panas. Saring dan minum airnya selagi masih hangat.
16. Mengatasi ketombe
Selain untuk mengatasi masalah kesehatan, anda bisa memanfaatkan daun pandan untuk mengatasi masalah kecantikan, yaitu salah satunya mengatasi ketombe. Sediakan 10 lembar daun pandan wangi dan haluskan dengan blander. Tambahkan setengah cangkir air lalu aduklah. Oleskan pada seluruh kulit kepala anda dan tunggu 30 menit. Setelah itu bilas dengan air bersih.
17. Menghitamkan rambut
Jika anda ingin menghitamkan rambut anda dengan cara yang alami, anda bisa memanfaatkan daun pandan untuk menghitamkannya. Siapkan 10 lembar daun pandan dan rebuslah dengan air 1 liter. Tunggu beberapa menit hingga air berubah hijau. Angkat dan diamkan semalaman penuh. Keesokan harinya, tambahkan dengan perasan buah mengkudu sebanyak 4 buah yang sudah matang. Lalu gunakan sebelum keramas. Lakukan seminggu 3 kali agar mendapat hasil maksimal.
18. Mengatasi rambut rontok
Daun pandan juga dapat anda manfaatkan untuk mengatasi rambut rontok. Kandungan alami didalamnya dapat membantu mengurangi kerontokan pada rambut dan membuat rambut menjadi lebih kuat. Ambilah 2 helai daun pandan, 12 helai daun waru muda yang baru dipetik, 1 genggam daun urang-aring, 7 helai daun mangkokan, 10 kuntum bunga melati, 1 kuntum bunga mawar. Cuci semua bahan dan masukkan dalam panci. Tambahkan setengah cangkir minyak kelapa, minyak wijen, dan minyak kemiri. Rebus hingga mendidih, saring airnya lalu gunakan airnya untuk keramas.
19. Pengharum ruangan
Jika anda ingin memiliki pengharum ruangan alami, gunakanlah daun pandan untuk mengharungkan ruangan anda. Daun pandan bisa anda gunakan untuk mengharumkan ruangan. Caranya cukup mudah, yaitu iris daun pandan tipis-tipis dan letakkan pada bagian ruangan anda yang ingin diharumkan dengan daun pandan.
Demikianlah informasi tentang Sejuta Manfaat Daun Pandan untuk Kehidupan Manusia. Daun pandan tidak hanya sebagai pengharum makanan, namun juga memiliki banyak khasiat untuk kesehatan. Semoga informasi diatas bermanfaat. Terimakasih.