Makanan Terbaik untuk Penderita Diabetes

Makanan Terbaik untuk Penderita Diabetes

Makanan Terbaik untuk Penderita Diabetes

Makanan terbaik untuk penderita diabetes - Diabetes adalah suatu kondisi dimana kadar gula darah dalam tubuh seseorang mengalami kenaikan yang berada diatas batas normal. Naiknya kadar gula darah bisa disebabkan oleh banyak hal. Salah satunya adalah makanan yang mengandung karbohidrat.

Karbohidrat memiliki kadar gula darah akan dilepas di dalam darah. Ketika anda mengkonsumsi makanan yang mengandung karbohidrat, maka gula darah anda akan semakin meningkat, yang akan membuat tubuh anda melepas insulin yang membantu mengubah gula dalam darah lalu dimasukkan ke dalam sel tubuh yang dapat menjadi sumber energi. Namun jika berlebihan, gula darah dalam tubuh anda akan mengalami peningkatan hingga melebihi batas normal yang akhirnya menyebabkan diabetes. Lalu bagaimana cara mengobatinya?


Untuk mengobatinya ada banyak cara yang bisa anda lakukan. Salah satunya adalah mengkonsumsi makanan yang dapat membantu menurunkan kadar gula darah dalam tubuh. Berikut ini beberapa makanan yang baik untuk penderita diabetes:


Makanan Terbaik untuk Penderita Diabetes

1. Minyak zaitun

Minyak zaitun memiliki kandungan lemak tak jenuh yang dapat menurunka kadar lippoprotein LDL pada tubuh. LDL adalah lemak jahat yang dapat menyebabkan kegemukan. Akibat tertimbunnya lemak jahat yang menyebabkan kegemukan serta tidak disertai dengan olahraga rutin, maka ini bisa menyebabkan terjadinya diabetes.

2. Brokoli

Brokoli adalah salah satu sayuran yang dapat anda manfaatkan untuk mengobati diabetes. Brokoli memiliki kandungan senyawa sulforaphane yang mampu memperbaiki dan melindungi dinding pembuluh darah dari kerusakan kardiovaskular akibat diabetes. Sulforaphane juga dapat memicu proses antiinflamasi, mengontrol kadar gula darah, dan meningkatkan mekanisme detoksifikasi alami dalam tubuh.

3. Oatmeal

Memang oatmeal mengandung gula, namun tidak sama dengan nasi. Anda bisa mengkonsumsi oatmeal secara rutin tanpa menambahkan gula. Oatmeal tanpa gula memiliki kandungan serat yang lebih tinggi. Sehingga dapat membantu mengontrol kadar gula darah dalam tubuh.

4. Beras merah

Beras merah sekarang memang sudah banyak dikenal oleh masyarakat luas. Manfaat dari beras merah yang melimpah membuat beras merah banyak dipilih. Salah satu manfaatnya dapat dijadikan obat alami diabetes. Kandungan serat yang lebih tinggi dari beras putih menandakan beras merah memiliki manfaat yang lebih. Konsumsilah nasi dari beras merah secara rutin.

5. Dark chocolate

Darck chocolate atau cokelat hitam ini memiliki kandungan flavonoid, yang merupakan antioksidan kuat dari cokelat hitam yang dapat mengurangi resistansi insulin, meningkatkan sensitivitas insulin, mengurangi kebiasaan makan permen, serta dapat menurukan risiko masalah jantung dan tekanan darah. Konsumsilah secara cukup dan jangan berlebihan.

6. Kacang-kacangan

Kandungan serat yang cukup tinggi yang ada didalam kacang-kacangan ini dapat anda manfaatkan untuk mengobati diabetes. Serat dalam kacang-kacangan ini sangat penting untuk mengelola penyerapan glukosa. Bahkan berdasarkan penelitian menjelaskan bahwa kacang-kacangan juga dapat menurunkan risiko strok dan mengatur pernapasan insulin dalam tubuh 

7. Almond

Kacang almond juga bisa anda manfaatkan untuk mengobati masalah diabetes. Sebab, almond ini merupakan sumber magnesium dan lemak monounsaturated yang dapat mengatur metabolisme karbohidrat. Bahkan berdasarkan penelitian, almond ini mampu menurunkan perkembangan diabetes tipe 2 sebesar lebih dari 30%.

8. Ubi jalar

Dibandingkan dengan kentang, ubi jalar telah menunjukkan bisa mengurangi kadar AIC hingga 0,5%, sedangkan anthocyanin dan antioksidan dalam ubi jalar akan membantu mencegah penyakit kronis seperti penyakit jantung koroner dan kanker yang merupakan risiko tertinggi bagi seseorang yang menderita diabetes. Konsumsilah ubi jalar secara rutin.

9. Ikan

Ikan memiliki kandungan asam lemak omega 3 yang dapat membantu mengurangi risiko penyakit jantung, mencegah diabetes, dan menyembuhkan diabetes. Pilihlah ikan salmon, mackerel, dan ikan haring. Ketiga ikan tersebut dapat membantu menyembuhkan diabetes secara alami. Konsumsilah secara rutin.

10. Blueberry

Bluerberry adalah salah satu buah berry yang dapat dijadikan sebagai obat alami diabetes. Kandungan antioksidan yang tinggi dapat membantu menurunkan risiko diabetes tipe 2 hingga 20%. Jadi, konsumsilah secara rutin agar bida terhindar dari penyakit diabetes.

11. Kunyit

Kunyit memang telah dipercaya sebagai bahan obat tradisional yang ampuh dan efektif. Salah satu manfaat dari kunyit adalah sebagai obat diabetes. Kunyit ini mengandung curcumin yang dapat mengatur metabolisme lemak serta bekerja pada sel lemak, sel pankreas, sel ginjal, sel otot yang secara langsung dengan meredakan peradangan. Bahkan kunyit ini mampu mengatasi resistensi insulin, kolesterol, kadar gula dalam darah, dan sebagainya.

Beberapa makanan yang harus dihindari penderita diabetes

Setelah anda tahu bagaimana cara mengatasi dan mengobati diabetes, tentu langkah selanjutnya adalah menerapkan cara tersebut agar diabetes bisa cepat sembuh. Namun disamping itu, anda juga harus menghindari beberapa jenis makanan. Makanan ini tidak baik untuk penderita diabetes karena dapat memperparah. 

Berikut ini beberapa makanan yang harus dihindari penderita diabetes" 
  • Roti tawar putih
  • Makanan berbahan dasar tepung terigu
  • Masakan dengan tambahan garam, keju, mentega, dan saus, dalam jumlah banyak
  • Buah-buahan kaleng yang mengandung banyak gula
  • Sayuran kaleng yang mengandung banyak gula
  • Daging berlemak
  • Produk susu berlemak
  • Hati, rempela, dan organ dalam hewan lainnya
  • Berbagai macam makanan gorengan
  • Popcorn kaya rasa
  • Kulit ayam
Demikianlah informasi tentang Makanan Terbaik untuk Penderita Diabetes. Bagi penderita penyakit diabetes memang wajib untuk menjaga dan memperhatikan makanan yang akan dikonsumsi. Semoga informasi diatas bermanfaat. Terimakasih.

    Share this with short URL: Get Short URL loading short url

    You Might Also Like:

    Disqus
    Blogger
    Pilih Sistem Komentar Yang Disukai

    0 Comment

    Add Comment

    Gunakan konversi tool jika ingin menyertakan kode atau gambar.


    image
    How to style text in Disqus comments Top Disqus Commentators
    • To write a bold letter please use <strong></strong> or <b></b>.
    • To write a italic letter please use <em></em> or <i></i>.
    • To write a underline letter please use <u></u>.
    • To write a strikethrought letter please use <strike></strike>.
    • To write HTML code, please use <code></code> or <pre></pre> or <pre><code></code></pre>.
      And use parse tool below to easy get the style.
    Show Parser Box

    How to get ID DISQUS - http://disq.us/p/[ID DISQUS] - lihat di sini

    strong em u strike
    pre code pre code spoiler
    embed
    ×
    ×